Pidato Jokowi Peringatan untuk Polri
jpnn.com - JAKARTA - Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti menilai pidato kedua Presiden Joko Widodo soal jangan ada kriminalisasi merupakan pernyataan yang sudah sangat terang. Namun, kata Ray, Jokowi memang menyampaikannya dengan bahasa samar, agar terhindar dari tuduhan Presiden bersikap 'tidak jelas' pada rakyat yang 'tidak jelas'.
"Terang yang samar itu dapat dibaca pada tokoh yang diundang mengatasi kisruh KPK-Polri, merupakan orang-orang yang memiliki kredibilitas dan dikenal sebagai pribadi-pribadi yang giat mendukung gerakan anti korupsi. Pada tingkat tertentu mereka menjadi bagian tak terpisahkan dengan KPK," ujar Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti, Senin (26/1).
Kemudian pernyataan Presiden yang menekanan jangan ada kriminalisasi, menurut Ray juga seperti merujuk pada kasus yang menimpa Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto. Pasalnya, Istilah kriminalisasi jamak dipergunakan oleh aktivis yang memang menolak dengan tegas kriminalisasi terhadap seluruh jajaran pimpinan KPK.
"Pernyataan ini seperti peringatan samar bagi kepolisian agar tidak bermain-main dengan penegakan hukum. Lebih-lebih sekarang ini dua komisioner KPK lain juga dilaporkan ke kepolisian," katanya.
Dalam pidatonya di Istana Negara, Minggu (25/1) kemarin, Presiden juga menyebut akan mengawasi penanganan kasus yang terjadi. Menurut Ray, pernyataan tersebut seperti merujuk terhadap kriminalisasi atas BW. Sebab secara struktural, kewenangan presiden terbatas hanya dapat mengawasi intitusi kepolisian. Sementara KPK, hanya bertanggungjawab terhadap rakyat Indonesia.
"Bagaimanapun tindakan mereka (kepolisian,red) dalam seminggu belakangan ini, sangat mencemaskan masyarakat,” ujarnya. (gir/jpnn)
JAKARTA - Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti menilai pidato kedua Presiden Joko Widodo soal jangan ada kriminalisasi merupakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau