Pidato Puan di Puncak Bulan Bung Karno jadi Sinyal PDIP Solid Memenangkan Ganjar
"Mbak Puan ingin menjawab, kami solid, dan saya sudah tegak lurus untuk memenangkan Ganjar. Faksionalisasi sudah selesai," ujar Toto.
Sebelumnya, Puan memberi sapaan khusus kepada Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo yang disebutnya sebagai sosok paling istimewa.
Puan juga membakar semangat kader PDIP memenangkan Pileg 2024 dan Ganjar sebagai Presiden RI.
Hal itu disampaikan Puan saat berpidato di puncak Bulan Bung Karno (BBK) 2023 di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (24/6).
Puan di awal pidato menyapa para pemimpin bangsa yang hadir di puncak peringatan BBK yang bertema Kepalkan Tangan Persatuan untuk Indonesia Raya.
Puan terekam menyapa Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wapres Maruf Amin, dan para ketum partai politik yang hadir.
Dia juga menyapa para pengurus partai dari seluruh Indonesia yang hadir, para anggota fraksi PDIP, para kepala daerah, dan terakhir menyebut nama Ganjar.
"Last but not least, yang terakhir tapi yang paling istimewa buat saya, paling tidak buat Mbak Puan, calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo,” ucap Puan yang disambut riuh ratusan ribu kader yang hadir di Stadion Utama GBK.
Yunarto Wijaya menilai pidato Ketua DPP PDIP Puan Maharani saat puncak peringatan Bulan Bung Karno jadi sinyal PDIP solid memenangkan Ganjar Pranowo.
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online