Pihak Ancol Masih Pikir-pikir, Djarot Sudah Menggratiskan
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyatakan masuk kawasan wisata Ancol digratiskan mulai 14 Oktober.
Meski begitu, pihak PT Pembangunan Jaya Ancol selaku pengelola mengaku masih mengkaji kebijakan itu.
"Saat ini manajemen Ancol sedang mengkajinya," kata Coorporate Comunication Taman Impian Jaya Ancol, Rika Lestari, kepada Kantor Berita RMOLJakarta, Rabu (4/10).
Dikatakan Rika, pendalaman kajian sangatlah penting. Mengingat tiket gratis masuk Ancol akan berdampak pada banyak aspek.
"Sekali lagi kami sedang mengkaji betul dari semua aspek yang berdampak jika Ancol digratiskan," tukas Rika.
Kemarin, Djarot menyatakan pihak Ancol sepakat untuk melakukan uji coba tiket gratis pada 14 Oktober mendatang atau hari terahir masa aktifnya sebagai gubernur.
Hal itu disampaikan Gatot usai bertemu Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol di Balai Kota.
"Ini ada Direksi Ancol. Saya bilang dikaji betul kebijakan kita membebaskan pengunjung Ancol. Saya minta 14 Oktober uji coba dimulai, gratis untuk orang yang masuk," kata Djarot di Balai Kota. (dem/rmol)
Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat ternyata tidak sejalan dengan pengelola Ancol soal penggratisan tiket masuk
Redaktur & Reporter : Adil
- Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Dicopot dari Jabatan Imbas Dugaan Kasus Korupsi
- Djarot Sebut Kecurangan Terjadi di Sumut, Melibatkan Parcok Memenangkan Menantu Jokowi
- Kaesang Pakai Rompi Bertuliskan Anak Mulyono, Djarot PDIP Katakan Hal Ini, Jleb!
- DPRD Usulkan Nama Pj Gubernur, Heru Budi Terhempas
- Pemprov DKI Launching Anugerah Humas Jakarta 2024
- Jokowi Reshuffle Kabinet, PDIP Soroti Ketidakhadiran Prabowo di Istana