Pihak Berwajib Australia Peringatkan Kelompok Supremasi Kulit Putih

"Depdagri sejak itu bekerja bersama ASIO, AFP dan agen-agen lainnya untuk membantu rekan kami di Selandia Baru," jelasnya.
Bantuan tersebut terkait dengan penyelidikan terhadap pelaku teror yang merupakan warga Australia penganut supremasi kulit putih.
Dalam rapat di Senat, Pezzullo juga ditanyai mengenai seorang pegawai Depdagri yang kini bekerja untuk Senator Fraser Anning.
Pegawai tersebut, menurut laporan suratkabar Sydney Morning Herald, merupakan staf yang menuliskan pidato pelantikan Senator Anning.
Dalam pidato itu sang senator menyebutkan istilah "solusi akhir" bagi imigran muslim, suatu istilah yang merujuk ke NAZI Jerman dalam PD II.
Pezzullo menjelaskan pihaknya akan menyelidiki hal ini. Dia menegaskan Depdagri tidak akan menolerir para pegawai yang berpandangan ekstremis.
Senator Anning mendapat banyak kecaman dalam beberapa hari terakhir, setelah mengaitkan serangan terorisme di Christchurch dengan pendatang muslim.
Simak berita lainnya dari ABC Indonesia.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya