Pihak Bharada Richard Bicara soal Uang Rp 1 M dari Ferdy Sambo, Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Penasihat hukum Bharada Richard Eliezer, Ronny Talapessy membantah kliennya menerima uang Rp 1 miliar dari Ferdy Sambo.
Hal tersebut disampaikannya seusai sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
"Tidak pernah diterima. Itu dijanjikan," kata Ronny Talapessy, Selasa (18/10).
Ronny Talapessy menjawab diplomatis ihwal motif Ferdy Sambo yang berjanji memberikan uang.
Menurutnya, Bharada Richard hanya dipanggil oleh Ferdy Sambo.
"Itu, kan, yang dijanjikan Ferdy Sambo. Klien kami dipanggil di meja itu sudah ada uang," ujarnya.
Adapun perihal uang itu tertuang dalam dakwaan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi yang sebelumnya telah menjalani sidang pada Senin (17/10).
Dalam dakwaan itu disebutkan bahwa uang tersebut juga dijanjikan kepada Bripka Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf.
Penasihat hukum Bharada Richard Eliezer, Ronny Talapessy bicara soal kabar uang Rp 1 miliar dari Ferdy Sambo.
- Prabowo Janji Tak Intervensi Pilkada, Ronny: Kader PDIP Jangan Ragu Sikat Aparat Nakal
- Kades dan ASN Diduga Digerakkan Dukung Paslon Tertentu di Pilkada Jateng
- Upaya PDIP Jegal Gibran Kandas di PTUN, Ronny Bilang Begini
- PTUN Jakarta Tunda Pembacaan Putusan Terkait Gibran, Ronny PDIP Merespons Begini
- Kapolri Tunjuk Irjen Pol Andi Rian R Djajadi Sebagai Kapolda Sumsel
- Ronny Menduga Ada Mulyono di Balik Gugatan SK Kepengurusan PDIP