Pilgub di Nias Jangan Ditunda, Anggaran Bisa Diakali
Jumat, 25 Januari 2013 – 09:40 WIB
JAKARTA - Direktur Jenderal (Dirjen) Keuangan Daerah Kemendagri, Yuswandi Tumenggung mewanti-wanti jangan sampai pelaksanaan pilgub Sumut 2013 di Kepulauan Nias tertunda gara-gara kurangnya dana untuk distribusi logistik.
Yuswandi menjelaskan, jika ternyata anggaran yang dibutuhkan untuk penyelenggaraan pilgub Sumut kurang karena meleset dari perencanaan awal, maka bisa dilakukan terobosan.
Baca Juga:
Caranya, Pemprov Sumut tetap bisa mengeluarkan dana hibah tambahan ke KPU Sumut, yang dipayungi dengan Peraturan Gubernur (Pergub).
"Selanjutnya, nantinya pengeluaran dana tambahan yang dipayungi Pergub ini dilaporkan ke DPRD agar bisa tertampung di Perubahan APBD 2013 semester pertama. Jadi pemda harus gampang melihat hal ini. Jangan sampai ada pilgub yang terunda hanya karena alasan kurang biaya," ujar Yuswandi kepada JPNN, Jumat (25/1).
JAKARTA - Direktur Jenderal (Dirjen) Keuangan Daerah Kemendagri, Yuswandi Tumenggung mewanti-wanti jangan sampai pelaksanaan pilgub Sumut 2013 di
BERITA TERKAIT
- DPR Ingatkan Kesbangpol Batam Seusai Buat Surat Edaran Pengumpulan Data C1
- Distribusi Logistik Pilkada 2024 Tuntas Jelang Pemungutan Suara
- 8.965 Personel Gabungan Satpol PP Siap Amankan 4.848 TPS di Tangerang
- Sinyal Prabowo Dukung RIDO di Jakarta Sudah Kuat, Surat Jadi Buktinya
- Logistik Pilkada Bangka Barat Didistribusikan ke 341 TPS, Tak ada Wilayah Terpencil
- 2 Timses Paslon Terkena OTT, Sebegini Uang yang Disita