Pilgub Jateng 2024, PDIP Mulai Bergerak
jpnn.com - SEMARANG - PDI Perjuangan mulai bergerak menghadapi pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024, dengan melaksanakan penjaringan bakal calon kepala daerah yang akan diusung.
Penjaringan dimulai dari tingkat cabang yang sudah dimulai, kemudian disusul tingkat daerah yang segera digelar.
"Kami menunggu penjaringan di seluruh kabupaten/kota selesai," ujar Bendahara DPD PDIP Jawa Tengah Agustina Wilujeng di Semarang, Sabtu (18/5).
Menurut dia DPC di seluruh kabupaten/kota sudah diperintah mulai melakukan penjaringan bakal calon kepala daerah.
Selain itu seluruh DPC juga diminta menjalin komunikasi dengan partai-partai politik lainnya.
Hal tersebut juga akan dilakukan dalam menghadapi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024.
Menurut Agustina, PDIP Jawa Tengah mampu mengusung calon sendiri mengingat jumlah kursi DPRD lebih dari 20 persen.
Namun, kemungkinan untuk bekerja sama dengan partai politik lain tetap akan dibangun.
PDI Perjuangan mulai bergerak menghadapi pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024.
- Irjen Suyudi Ingatkan Personel Polri di TPS Tak Boleh Lengah
- Aman, KPU Garut Sudah Terima Surat Suara Tambahan
- Pemda Jangan Lepas Tangan Awasi Tahapan Pilkada 2024
- Pemkot Serang Hentikan Penyaluran Bansos, Daerah Lain Bagaimana?
- Bawaslu Minta TPS Rawan Banjir Perlu Diantisipasi Sedini Mungkin
- Pengamat Sebut Pilkada Jakarta 2024 Jadi Ajang Pertarungan Para King Maker, Siapa?