Pilgub Kalteng: Agustiar Sabran-Edy Pratowo Makin Kuat Diusung Koalisi Huma Betang

jpnn.com - PALANGKA RAYA - Calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Agustiar Sabran dan Edy Pratowo telah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Kalteng, Kamis (29/8) pagi.
Agustiar Sabran-Edy Pratowo diantar para petinggi partai pengusung, serta ribuan simpatisan dan pendukung paslon tersebut.
Kirab budaya memeriahkan momen Agustiar-Edy ke kantor KPU.
Agustiar dan Edy memperkenalkan koalisi yang dinamakan Koalisi Huma Betang. Adapun partai pengusungnya ialah Gerindra, PAN, PKS dan PSI.
Menurut Agustiar, koalisi ini dibentuk berdasarkan semangat kebersamaan dan keterbukaan yang mencerminkan falsafah Huma Betang, yang selama ini menjadi identitas masyarakat Dayak di Kalteng.
Falsafah itu mengajarkan tentang kehidupan yang harmonis dalam keragaman dan saling menghargai satu sama lain, yang menjadi landasan penting dalam koalisi tersebut.
"Kami menyebut koalisi ini sebagai Koalisi Huma Betang, karena pasangan Agustiar Sabran-Edy Pratowo sangat terbuka kepada siapa pun dan bisa menerima siapa pun, sesuai dengan falsafah Huma Betang," kata Agustiar.
Dia menjelaskan, Koalisi Huma Betang dibentuk oleh sejumlah partai politik yang memiliki komitmen yang sama untuk memajukan Kalimantan Tengah, yang berkah dan maju. Koalisi ini, lanjutnya, tidak hanya menjadi alat politik, tetapi juga menjadi simbol persatuan dalam keberagaman yang menjadi ciri khas masyarakat Kalteng.
Agustiar Sabran dan Edy Pratowo memperkenalkan koalisi yang dinamakan Koalisi Huma Betang.
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Francine PSI: Direksi Bank DKI Jangan Orang-Orang Titipan
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat