Pilih Cabut Laporan, Lesti Kejora Akhirnya Berdamai Dengan Rizky Billar

jpnn.com, JAKARTA - Permasalahan rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar berujung damai.
Hal itu diungkapkan oleh tim kuasa hukum Rizky Billar di Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (14/10) tengah malam.
Adapun Lesti Kejora melaporkan sang suami atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan.
"Kami juga sudah mengadakan perdamaian dengan pelapor, yakni Lesti, istri dari Rizky Billar," ujar salah satu kuasa hukum Billar, Philipus Sitepu.
Dia menyebut perihal perdamaian pasangan selebritas itu juga sudah disampaikan kepada penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.
Oleh karena itu, pihak Billar berharap agar kepolisian bisa mengadakan restoratif justice atas kasus yang menjerat pesinetron tersebut.
"Mengingat keduanya sudah saling menguatkan dan keduanya ingin memiliki hubungan yang lebih baik lagi," ucap Philipus.
"(Mereka) sudah sepakat untuk tidak melanjutkan perkara ini ke jenjang yang lebih jauh," sambungnya.
Pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar memilih untuk berdamai terkait kasus dugaan KDRT.
- Paula Verhoeven Mengaku Jadi Korban KDRT, Baim Wong Merespons Begini
- Rizky Billar, Lesti Kejora, Hingga Praz Teguh Ramaikan Program Ramadan di RCTI
- Film Samawa Segera Tayang di Bioskop, Begini Sinopsisnya
- Puji Paras Cantik Putri Lesti Kejora, Nikita Mirzani Mengaku Jadi Ingin Punya Anak Lagi
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Ungkap Sosok Pria, Iwan Fals Terseret Kasus OI
- Penjelasan Rizky Billar Soal Arti Nama Anak Kedua