Pilih Shanghai
Oleh Dahlan Iskan
Setelah lolos pemeriksaan itu masuk lagi ke dalam antrean berikutnya: antre memfotokopi semua dokumen kesehatan. Yang sudah lolos dua pemeriksaan sebelumnya. Ada mesin fotokopi Xerox di situ.
Kopian dokumen tersebut lantas ditempeli kertas kuning. Artinya, itulah tanda boleh antre di tahap berikutnya. Yakni antre untuk dilakukan pemeriksaan cepat Covid-19.
Hasil pemeriksaan itu akan menentukan nasib. Ada tiga kemungkinan: harus karantina di rumah masing-masing, atau harus karantina di hotel yang sudah ditunjuk. Atau juga harus langsung masuk rumah sakit.
Setelah melalui proses itu, barulah bisa ke imigrasi. Untuk pemeriksaan paspor.
Sang ibu bernasib baik: kondisi badannyi dan anak-anaknyi sangat baik. Mereka dinyatakan harus masuk karantina di apartemen mereka sendiri.
Untuk itu dia mendapat dokumen ”lolos” dari bandara. Berarti boleh mengambil bagasi.
Namun bukan berarti sudah bebas. Untuk pemegang dokumen warna itu dia harus masuk lorong antrean khusus. Yakni yang menuju bus yang sudah ditentukan. Yakni bus jurusan apartemen sang ibu. Tidak boleh pakai taksi atau pakai bus lain.
Sebelum menuju bus khusus itu dia harus men-download Apps khusus. Yakni Apps laporan kesehatan.