Pilihannya, Lakukan Hal Ini atau MU Terlempar dari 4 Besar
jpnn.com, INGGRIS - Legenda Manchester United Darren Fletcher menilai, manajemen klub itu harus mendukung penuh Ole Gunnar Solskjaer dalam pasar transfer.
Jika tidak, United terancam terlempar dari empat besar Liga Premier.
Dukungan penuh dari manajemen bagi Solskjaer penting untuk memperkuat tim, kata mantan gelandang Skotlandia itu seperti dikutip dari Reuters.
United diketahui selama musim panas ini cuma bisa membeli gelandang Belanda Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam.
United dikaitkan dengan pemain sayap Borussia Dortmund Jadon Sancho dan penyerang Barcelona Ousmane Dembele, tetapi belum juga menemui kepastian.
"Solskjaer, sejauh ini sudah bekerja baik untuk klub, dari sebelum itu sampai yang sekarang ada, dia layak mendapatkan pemain yang dia inginkan," kata Fletcher kepada Sky Sports seperti dikutip Reuters.
"Mereka butuh tiga, empat, lima pemain untuk bisa menandingi Liverpool. Jika mereka tak merekrut, mereka akan mendapati diri mereka berat untuk finis empat besar. Saya benci pada semua kritik terhadap Solskjaer karena dia sudah melakukan kerja yang fantastis."
"Direksi harus membeking dia. Ole akan mengidentifikasi sasaran-sasaran dan begitu juga klub. Mereka punya lima atau enam hari lagi untuk membantu dia dan memasukkan sejumlah pemain."
Manchester United terancam terlempar dari empat besar Liga Premier, jika tidak melakukan langkah ini.
- Tottenham Vs Man United Diwarnai 7 Gol, 1 Langsung dari Sepak Pojok
- Puluhan Anak & Guru Penjasorkes dapat Pelatihan dari Manchester United Soccer School
- Man Utd Vs Nottingham Forest: Setan Merah Lemah
- Ruud van Nistelrooy Sedih Saat Harus Hengkang dari MU
- Man Utd Vs Everton: Ada Pesta Gol dan Rekor di Old Trafford
- Ruben Amorim Datang, Ruud van Nistelrooy Resmi Tinggalkan Manchester United