Pilkada Cimahi: Incumben Pastikan Maju Lagi

jpnn.com - CIMAHI – Masyarakat Kota Cimahi akan kembali memilih pemimpin tahun depan. Sang incumben, Wali Kota Atty Suharti pun telah menegaskan kesiapannya untuk kembali maju sebagai calon di ajang pesta demokrasi itu.
“Jika masih ada yang percaya dan dibutuhkan, Insya Allah saya siap kembali membangun Kota Cimahi,” tegas Atty, Kamis (31/3).
Meskipun belum mau berbicara banyak, namun Atty mengakui sudah ada beberapa partai membicarakan dukungan pencalonan dirinya. “Kalau (komunikasi dengan partai lain) itu memang ada yang sudah menghubungi untuk bergabung. Tapi masih sebatas pembicaraan saja, belum serius,” terangnya.
Disinggung soal peluangnya untuk kembali memenangkan pilkada, istri dari mantan Wali Kota Cimahi Itoc Tochija ini enggan berkomentar. Karena menurutnya, hal tersebut tak menjadi prioritasnya untuk saat ini.
“Saya belum bisa berkomentar banyak. Yang jelas, masih banyak hal yang harus diselesaikan oleh saya sebagai wali kota,” katanya.
Saat ini pikirannya masih difokuskan untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan dan tanggung jawabnya sebagai wali kota Cimahi yang masa jabatannya baru akan selesai pada Oktober mendatang.
“Saya fokus bekerja sebagai wali kota sampai Oktober masa jabatan. Masih ada tanggung jawab yang harus diselesaikan,” imbuhnya. (bbb/dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bela Jokowi, Jubir PSI Sebut PDIP Gunakan Provokasi dan Fitnah untuk Meraup Simpati
- Lantik 5 Anggota MPR PAW dari Fraksi Gerindra dan Golkar, Muzani Ingatkan Hal Ini
- Melchias Markus Mekeng Minta Prabowo Alokasikan Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
- Pengamat Bandingkan Imunitas Jaksa dengan Rakyat Biasa saat Hadapi Kasus Hukum
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran