Pilkada Jatim, Partai Perindo Siap Memenangkan Khofifah-Emil Dardak
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo mengatakan partainya siap memenangkan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak pada Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2024.
Menurut Angela, Partai Perindo akan mengerahkan seluruh kekuatan yang ada. Dia mengatakan hal tersebut setelah Perindo secara resmi memberikan dukungan pada Khofifah-Emil Dardak.
"Kami lihat dua tokoh yang luar biasa. Ibu Khofifah adalah pemimpin perempuan senior, tangguh dan merupakan inspirasi untuk semua perempuan di Indonesia. Termasuk Mas Emil pemimpin muda, cerdas dan luar biasa," ujar Angela di Kantor DPP Partai Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/5).
Menurut Ketua Desk Pilkada DPP Partai Perindo ini, lima tahun terakhir Khofifah dan Emil Dardak terbukti membawa kemajuan serta membawa perubahan bagi masyarakat Jawa Timur.
Bahkan, keduanya mampu menyejahterakan masyarakat dan menjaga persatuan yang sejalan dengan yang diperjuangkan Partai Perindo.
"Ke depannya bagaimana menghadapi bonus demografi bersama-sama dan berpihak kepada pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan tentunya terhadap UMKM," ucap Angela.
Terkait arahan Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Angela menegaskan Partai Perindo siap mendukung kemenangan Khofifah dan Emil Dardak di Pilgub Jatim.
"Kami siap mendukung pemenangan dari Ibu Khofifah dan Mas Emil ke depannya," ujar Angela yang juga menjabat Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) tersebut.
Partai Perindo siap memenangkan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak pada Pemilihan Gubernur Jatim 2024.
- Eks Napiter Qomar Kuntadi Harap Pilkada 2024 Aman dan Damai
- Irjen Iqbal Beri Pembekalan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu Jelang Pencoblosan
- Simpul Pemuda Demak Konsisten Kawal Demokrasi Bersih & Jujur di Jateng
- 8 Rekomendasi Setara Institute untuk Dorong Partisipasi Kelompok Rentan di Pilkada 2024
- Ketum Jakmania Membantah Omongan Ridwan Kamil, Oalah Ternyata
- Debat Ketiga Pilgub Jateng, Andika Perkasa Singgung Masalah Pengangguran-Insentif Usaha