Pilkada Kota Solok, Pasangan Ramadhani-Suryadi Raih Suara Terbanyak

jpnn.com - SOLOK - Pasangan calon kepala daerah Ramadhani Kirana Putra-Suryadi Nurdal ditetapkan meraih suara terbanyak pada Pilkada Kota Solok 2024.
KPU Kota Solok, Sumatera Barat menetapkan pasangan ini meraih suara terbanyak dengan perolehan 19.601 suara.
Menurut Ketua KPU Kota Solok Ariantoni hasil rekapitulasi perolehan suara Pilkada 2024 Kota Solok dengan suara terbanyak pasangan Ramadhani Kirana Putra dan Suryadi Nurdal mengungguli pasangan Nofi Candra-Leo Murphy.
"Hasil rapat pleno rekapitulasi suara Pilkada telah selesai, alhamdulillah berjalan lancar dan sudah ditetapkan hasil perolehan suara pemilihan Walikota Solok maupun pemilihan Gubernur Sumatera Barat,” kata Ariantoni di Solok, Senin (9/12).
Dia juga mengatakan pasangan calon (paslon) peserta Pilkada Kota Solok yang mendapatkan suara terbanyak, yakni Ramadhani Kirana Putra dan Suryadi Nurdal dengan perolehan 19.601 suara.
Kemudian pasangan Nofi Candra-Leo Murphy dengan perolehan 17.956 suara.
Jumlah pengguna hak pilih pada pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solok tercatat sebanyak 38.217 orang dari 58.075 jiwa yang masuk Daftar Pemilih Tetap (DPT), atau 65,8 persen.
Dia mengatakan secara tahapan KPU Kota Solok sudah menetapkan satu paslon yang unggul dalam pemilihan Wali Kota-Wakil Wali Kota, untuk selanjutnya memberikan kesempatan bagi paslon lain yang keberatan dan akan mengajukan gugatan.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan pasangan Ramadhani-Suryadi meraih suara terbanyak pada Pilkada Kota Solok 2024.
- Pesan Wagub Cik Ujang ke Masyarakat: Dukung Program Sumsel Maju Terus untuk Semua
- GCP Solid Dukung Willem Frans Ansanay di PSU Pilgub Papua
- Sampaikan Laporan saat Rapur, Komisi II Punya 10 Catatan soal Evaluasi Pimpinan DKPP
- Spei Yan dan Arnold Dilantik, Pilkada Pegunungan Bintang Disebut Tanpa Pelanggaran
- Sisa Anggaran Pilkada Rp 102 Miliar, PSU Tasikmalaya Dipastikan Aman
- LPP SURAK Siap Mengawal Keputusan MK Terkait PSU di 24 Daerah