Pilkada Sumut 2024, Bobby Nasution Terima Surat Tugas dari PAN
"Jadi, tahapannya surat tugas dahulu, kemudian setelah itu diberikan rekomendasi sebagai persyaratan. Mudah-mudahan nanti PAN akan berjuang bersama," kata dia.
Ondim menjelaskan ada sejumlah tokoh yang mengambil formulir pendaftaran, baik menjadi calon gubernur maupun wakil gubernur yang akan bertarung pada Pilkada Sumut 2024.
Dia menyebut mantan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi juga mengambil formulir pendaftaran bakal cagub melalui partainya tersebut. "Ada Pak Edy Rahmayadi juga yang mendaftar, sisanya empat tokoh lainnya mendaftar sebagai wakil," sebut dia.
Namun, dia menyatakan partai berlogo matahari putih ini hanya mengeluarkan surat tugas kepada Bobby Nasution untuk bertarung di Pilkada Sumut 2024. "Ini surat tugasnya langsung dari DPP PAN," tegasnya.
Sebelumnya, Bobby Nasution juga secara langsung juga mengembalikan formulir di Kantor DPD Gerindra sekaligus mendeklarasikan dirinya bergabung dengan partai yang didirikan Prabowo Subianto pada Senin (20/5).
Bobby melalui tim per Selasa (21/5) juga telah mengambil formulir pendaftaran di enam partai, yakni Partai Demokrat, PKB, Perindo, PPP Hanura dan Nasional Demokrat (Nasdem). (antara/jpnn)
Bobby Nasution menerima surat tugas dari PAN untuk bertarung di Pilkada Sumut 2024.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Polda Riau dan TNI Sebar 1.615 Personel Demi Kelancaran Pilkada 2024
- Tim Hukum RIDO Kecam Persekusi yang Dialami Sukarelawannya yang Pasang Stiker