Pilkada Surabaya: Dukungan Massal Berbagai Elemen Masyarakat Untuk Eri Cahyadi
"Eri Cahyadi adalah salah satu orang penting dalam keberhasilan Kota Surabaya. Sehingga Eri Cahyadi menjadi satu-satunya yang bisa menggantikan Bu Risma," ujar Nasir membuka deklarasi.
"Kami yang tergabung dalam beberapa elemen masyarakat Surabaya menyatakan bahwa selama ini yang sudah dikerjakan Bu Risma, sudah sangat baik. Karena itu kami menyampaikan dukungan pada Eri Cahyadi sebagai calon wali kota 2021 - 2026 demi kemajuan Surabaya," ujar Nasir disambut pekik Hidup Eri dari semua yang hadir.
Nasir juga menyatakan, demi mengikat kekompakan, deklarasi ini juga diisi bubuhan tanda tangan dari perwakilan elemen masyarakat yang hadir.
"Ini juga jadi bukti nyata dukungan untuk Pak Eri Cahyadi, bahwa dukungan ini tidak main-main," ujarnya.
Hadir membubuhkan tanda tangan, mulai dari Keluarga Besar Rakyat Surabaya (KBRS), Komunitas Bikers Surabaya, Forum Seduluran Arek Suroboyo, Komunitas Milenial Surabaya, Komunitas Kyai/Gus Muda Surabaya, Komunitas Warga Madura Surabaya, LPMK Surabaya, Solidaritas Warga Lebak Redjo, sampai Solidaritas RW Se-Surabaya.
Sementara Unsi Fauzi, perwakilan dari Komunitas SAE (Sahabat Eri) berharap, semoga Eri Cahyadi bisa benar-benar menjadi wali kota Surabaya.
Hal ini juga diamini oleh Cak Rudi Cahyono, perwakilan Relawan Lingkungan Eri Cahyadi.
"Semoga dengan kerja bersama, dapat meneruskan kebaikan," ujar Rudi. (*/adk/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Menurut mereka, Eri Cahyadi adalah salah satu orang penting dalam keberhasilan Kota Surabaya saat ini.
Redaktur & Reporter : Adek
- Debat Kedua Pilkada Balikpapan, Paslon 01 Fokus pada Infrastruktur dan Kebutuhan Dasar
- Soal Persija atau Persib, Ridwan Kamil Samakan Dirinya Seperti Shin Tae Yong
- Ini Penyebab Anggota Persepi Berbondong-Bondong Keluar
- Ridwan Kamil Lakukan Kontrak Politik dengan Pengusaha Real Estate, Ada 3 Poin
- Ijeck Curiga Pelemparan Batu ke Mobil Bobby Nasution Pascadebat Direncanakan
- Ratu Dewa-Prima Salam Hadirkan Aplikasi Kelakar, Jurus Jitu Atasi Keluhan Warga