Pilot Diduga Mabuk, Begini Penjelasan Citilink
jpnn.com - JPNN.com - Pilot Citilink QG 800 rute Surabaya-Jakarta dikabarkan tengah pengaruh minuman beralkohol.
Imbasnya, penerbangan QG 800 Citilink Indonesia mengalami keterlambatan selama 65 menit, dari 05.15 WIB diundur menjadi pukul 06.20 WIB pada Rabu (28/12) pagi.
Lalu apa tanggapan puhak Citilink?
Vice President Corporate Communication Citilink Indonesia Benny S. Butarbutar membantah kabar tersebut.
Mengenai dugaan pilot yang berbicara tidak jelas saat melakukan welcome announcement menurut Benny karena pilot menyadari tindakannya yang tidak professional lantaran datang agak terlambat.
"Melihat kondisi ini, dan untuk menjaga agar tidak terjadi delay panjang dalam peak season ini, maka Citilink memutuskan untuk mengganti pilot dan melanjutkan penerbangan QG800 dari Surabaya menuju Jakarta," tutur Benny.
JPNN.com - Pilot Citilink QG 800 rute Surabaya-Jakarta dikabarkan tengah pengaruh minuman beralkohol.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Generasi Taruna
- Manjakan Pelanggan Setia, Citilink Bagikan Beragam Hadiah Undian LinkMiles Festival
- Citilink Resmi jadi Official Airline Partner Tur Konser Sal Pribadi, Bertabur Kejutan
- Dukung Dekarbonisasi Penerbangan Nasional, Pertamina Patra Niaga Perluas Distribusi SAF
- Rayakan Hari Pelanggan Nasional, Citilink Bagi-Bagi Hadiah Kepada Penumpang
- Jadi Solusi Bepergian, MNC Bank Citilink Visa Card Menawarkan Banyak Keuntungan