Pilpres 2014, PAN Belum Pastikan Koalisi dengan PD
Senin, 19 Desember 2011 – 18:05 WIB

Pilpres 2014, PAN Belum Pastikan Koalisi dengan PD
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menegaskan tidak ada jaminan PAN pada Pemilu 2014 mendatang berkoalisi dengan Partai Demokrat (PD). "Kalau PAN bisa memperoleh suara dua digit pada Pemilu 2014, itu mantap. Tapi kalau hanya dapat 7 persen seperti Pemilu 2009 lalu, ya jelas kurang mantap. Karena itu pencapresan Pak Hatta Rajasa tergantung perolehan suara PAN dalam pemilu legislatif," ujar Amien.
"Kedekatan Hatta dan SBY tidak jaminan PAN nantinya akan berkoalisi dengan Demokrat. Itu wallahualam," ujar Amien Rais, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (19/12).
Menurut mantan Ketua MPR itu, jika PAN mampu meraih perolehan suara hingga dua digit dalam Pemilu Legislatif 2014, itu tentu akan menjadi modal bagi bagi PAN untuk mengusung Hatta Rajasa sebagai calon presiden (capres).
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menegaskan tidak ada jaminan PAN pada Pemilu 2014 mendatang
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang