Pilpres 2019: PBB Dukung Prabowo, PAN Masih Bingung

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Adi Prayitno memprediksi Partai Bulan Bintang (PBB) bakal memperkuat koalisi Partai Gerindra dan PKS pada Pilpres 2019.
Menurut Adi, PBB memiliki sikap politik yang berseberangan dengan pemerintah.
“PBB sepertinya banyak bergabung eks HTI. Mereka tentu punya semangat asal bukan pemerintah saat ini yang terpilih pada Pilpres 2019," ujar Adi kepada JPNN, Rabu (28/3).
Menurut pengajar di Universitas Islam Negeri Syarief Hidayatullah Jakarta ini, sikap politik PBB menguntungkan Gerindra dan PKS yang kemungkinan mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2019.
"Bisa saja PBB merapat dan tak akan sakit hati kalau cawapres Prabowo nantinya bukan berasal dari mereka," ucap Adi.
Di sisi lain, direktur eksekutif Parameter Politik Indonesia itu menilai kondisi PAN berbeda.
"PAN saya kira sedang bingung antara tarikan Joko Widodo dan Amien Rais. Zulkifli Hasan (Ketua Umum DPP PAN) sepertinya berkeinginan gabung dengan koalisi nasional mendukung Jokowi, tapi Amien tak ingin ke Jokowi," kata Adi. (gir/jpnn)
Pengamat politik Adi Prayitno memprediksi Partai Bulan Bintang (PBB) bakal memperkuat koalisi Partai Gerindra dan PKS pada Pilpres 2019.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Heikal Safar Apresiasi Prabowo yang Memilih Aktivis HMI untuk Jabatan Penting di Pemerintahan
- Paksa Kepala Daerah Ikut Retret, Prabowo Disebut Mau Tiru Rezim Orde Baru
- Pengamat: Retret Kepala Daerah Bukan Demi Kesejahteraan Rakyat, Tetapi Investasi Politik Prabowo
- Megawati Larang Kader PDIP Ikut Retret, Kritik Efriza Menohok Banget
- FKPMI Menilai Menteri Karding Lamban Mengurus Masalah PMI
- Berorasi saat BEM SI Demonstrasi, Seorang Mak Serukan Tangkap Jokowi