Pilpres 2024 Diprediksi Dua Putaran, Begini Analisis Ujang Komarudin
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Ujang Komarudin memprediksi bakal ada empat poros koalisi partai politik di Pemilu 2024, sehingga pemilihan presiden atau pilpres berlangsung dua putaran.
Menurut Ujang, suara pemilih akan menyebar ke empat pasang calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) yang diusung empat poros koalisi tersebut.
Untuk itu, Ujang memberikan pesan kepada para elite politik untuk bijaksana dalam berkompetisi pada Pilpres 2024.
"Kami meminta kepada elite untuk menjaga kesadaran agar mereka tidak membangun black campaign dan saling membusuk-busukkan lawan," kata Ujang kepada JPNN.com, Kamis (23/6).
Dia menilai empat poros politik itu bisa terbentuk dari Partai Golkar, PAN, dan PPP yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Poros lainnya ialah kedekatan Gerindra dengan PKB, lalu koalisi NasDem, Demokrat, dan PKS.
Satu lagi, PDI Perjuangan yang tidak berkoalisi dengan partai politik lain lantaran sudah punya tiket mengusung capres-cawapres.
Oleh karena itu, Uang menyarankan masyarakat untuk cerdas dalam memilih pasangan capres-cawapres.
Pengamat politik Ujang Komarudin memprediksi bakal ada empat poros koalisi dengan empat capres-cawapres sehingga Pilpres 2024 berlangsung dua putaran.
- Puti Guntur Desak Pemerintah Tuntaskan NSPK Perlindungan Penghayat Kepercayaan
- Politikus Golkar Kritik Supian Suri soal Pengadaan Incinerator Depok
- Saat Hasto Kegirangan dalam Acara Sawung Jabo di Klaten, Lihat
- Legislator PDIP Dapil Sumut Kompak Bergerak Menangkan Edy-Hasan
- Minta Presiden Prabowo Buktikan Komitmen Netralitas Jajaran di Pilkada 2024
- Ribuan Warga Klaten Berdoa Bersama untuk Kemenangan Andika-Hendy di Pilkada Jateng