Pilpres AS 2020: Eks Wakil Obama Dikeroyok Para Pemburu Tiket Demokrat
jpnn.com, MIAMI - Joe Biden digadang-gadang sebagai sosok yang paling kuat untuk mengalahkan Presiden AS Donald Trump dalam Pemilu 2020. Namun, jalan Biden untuk mendapatkan tiket sebagai calon presiden (capres) yang diusung Partai Demokrat masih panjang. Sebab, kandidat capres lainnya tidak menyerah dengan mudah.
Hal itu tampak dalam debat kedua di Adrienne Arsht Center, Miami, Florida, Kamis (27/6). Biden menjadi musuh bersama. Sebagian besar kandidat menyerang mantan wakil presiden AS tersebut.
Salah satunya adalah senator Kamala Harris dan legislator Eric Swalwell. Swalwell mengaku masih berumur 6 tahun ketika Biden ikut konvensi kandidat presiden Partai Demokrat di California. Kala itu Biden berkata bahwa sudah waktunya untuk menyerahkan obor (kekuasaan) ke generasi baru Amerika. Tapi, nyatanya hingga kini Biden masih ingin berkuasa dengan kembali mencalonkan diri.
Swalwell mendesak Biden untuk mundur dan menyerahkan posisi yang ingin dikuasainya ke politikus muda yang lebih tahu cara menangani perubahan iklim, mengurangi kekerasan dengan senjata api, dan berbagai isu lainnya.
BACA JUGA: Pilpres AS 2020: Perebutan Tiket Demokrat Dimulai, Dua Kandidat Mencuat
Biden memang sudah berusia 76 tahun. Kandidat yang lebih tua adalah Bernie Sanders, 77. Jika satu di antara mereka terpilih dan berhasil mengalahkan Trump, Biden atau Sanders bakal menjadi presiden tertua di AS.
Biden tak terlalu menanggapi serangan Swalwell. "Saya masih memegang obor itu," ujarnya santai.
Namun, Biden tidak bisa sesantai itu ketika dicecar pertanyaan dari Harris tentang ras. Harris adalah satu-satunya kandidat kulit hitam yang mencalonkan diri. Dia mempertanyakan komentar Biden yang memuji dua senator rasis pendukung kebijakan pemisahan ras atau segregasi. Bagi Harris, komentar Biden menyakitkan.
Joe Biden digadang-gadang sebagai sosok yang paling kuat untuk mengalahkan Presiden AS Donald Trump dalam Pemilu 2020. Namun, jalannya menuju tiket Partai Demokrat juga cukup berat
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Medali Debat
- Pemerintahan Sederhana