Pilpres Hanya Tinggal Mencari Eksekutor Konsep Reformasi
jpnn.com - JAKARTA - Dewan penasihat tim kampanye nasional pasangan calon presiden Prabowo-Hatta, Profesor Farouk Muhammad mengatakan konsep reformasi politik dan birokrasi di seluruh sektor pemerintahan sudah ada.
Pemilu presiden kata Farouk untuk mencari eksekutor semua konsep reformasi tersebut.
"Kalau eksekutor konsep reformasi itu dipegang oleh orang yang belum berpengalaman minimal di pleton. Saya ragu juga konsep reformasi politik dan reformasi itu bisa berjalan," kata Farouk Muhammad dalam Dialog Kenegaraan 'Mewujudkan Tata Pemerintahan yang Bersih', di gedung Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Senayan Jakarta, Rabu (11/6).
Menurut senator asal Nusa Tenggara Barat itu, sebagus apa pun konsep reformasi politik dan birokrasi, kalau konsep itu dikelola oleh figur yang tidak pernah memimpin minimal di level pleton, tetap saja reformasi politik dan birokrasi tidak jalan.
"Setidaknya dapat dilihat apa yang terjadi di China. Figur yang menentukan itu karakternya harus memiliki strong leadhership. Itu modal perubahan di China," tegasnya.
Soal konsep yang diajukan oleh kedua pasang calon presiden, menurut mantan Gubernur PTIK itu, pasti ada plus-minus.
"Konsep tersebut nantinya akan bermanfaat bagi bangsa dan negara ini jika dipegang oleh figur dengan strong leadhership," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Dewan penasihat tim kampanye nasional pasangan calon presiden Prabowo-Hatta, Profesor Farouk Muhammad mengatakan konsep reformasi politik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living