Pilpres Sekarang, Jokowi-JK Pemenang
Survei Relawan, Jokowi-JK Unggul 17,69 Persen dari Prabowo-Hatta
jpnn.com - JAKARTA - Relawan calon presiden Joko Widodo dari Aliansi Nasionalis Nadhliyin, Laskar Rakyat Jokowi, Sahabat Nusantara, Gerakan Kebangsaan, dan Forum Alumni UI Jakarta, merilis hasil survei bertajuk "Potensi Suara Pasangan Capres-Cawapres 2014", Kamis (3/7), di Jakarta.
Dari hasil survei itu diketahui bahwa jika pemilihan dilakukan sekarang maka Joko Widodo-Jusuf Kalla menjadi presiden dan wakil presiden RI mengalahkan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.
"Jadi hasil survei kami, jika Pilpres diadakan sekarang sebanyak 50,13 persen responden memilih Jokowi-JK dan hanya 32,44 persen memilih Prabowo-Hatta," kata Presidium ANN Edwin H Soekawati dalam rilis hasil survei di Markas ANN di Tebet, Jakarta Selatan.
Hadir pula Tim Advokasi Marihot, Ketua ANN Bob Randilawe, Koordinator Sahabat Nusantara Giat Wahyudi, Ketua Umum Gerbang Ananda M Latif, Ketum Laskar Rakyat Jokowi Riano Oscha, dan Koordinator Forum Aluni UI Murni Khuarizmi.
Edwin menyampaikan, responden yang belum menentukan pilihan adalah sebanyak 17,43 persen. "Mudah-mudahan survei ini jadi bahan pertimbangan, dan preferensi bagi rakyat yang belum menentukan pilihannya," kata Edwin.
Survei ini dilakukan di 18 provinsi, dengan 2.400 responden, menggunakan metode purposive sampling dan multistage random sampling. Survei dilakukan 12 hingga 28 Juni 2014 dengan margin error 2,5 persen.
Survei dilakukan relawan ANN, Sahabat Nusantara, Laskar Rakyat Jokowi, Gerakan Kebangsaan, dan Forum Alumni UI Jakarta.
Responden berumur 20-55 tahun, domisili di perkotaan, dan perdesaan dengan latar belakang pekerjaan beragam.
JAKARTA - Relawan calon presiden Joko Widodo dari Aliansi Nasionalis Nadhliyin, Laskar Rakyat Jokowi, Sahabat Nusantara, Gerakan Kebangsaan, dan
- Waspada! Kepala BMKG Sebut Indonesia Masuk Periode La Nina
- 5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Penyebab Kelulusan PPPK Tahap 1 Tertunda, Ada Proses yang Ditutup, Banyak Pertanyaan
- Refleksi dan Proyeksi Kemenag 2025, Saatnya Introspeksi
- Malam Tahun Baru, Ancol Hadirkan Pertunjukan 1.000 Drone hingga Pesta Kembang Api
- Kenaikan PPN dari Rakyat Akan Kembali kepada Rakyat
- Halalin Luncurkan Sistem Pembelajaran Sertifikasi Halal Berbasis Digital, Buka Peluang Kerja Baru