Pilpres Usai, Ajak Purnawirawan Kumpul Lagi di Pepabri
jpnn.com - JAKARTA - Purnawirawan TNI sempat terbelah karena mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden yang masing-masing dijagokan.
Namun usai pemilihan presiden, Letjen TNI (Purn) Sutiyoso mengajak purnawirawan termasuk Prabowo Subianto, untuk berkumpul lagi dengan dimotori Agum Gumelar Letjen (Purn) Agum Gumelar.
"Saya purnawirawan ingin Pak Agum sebagai Ketua Umum Pepabri segera kumpulkan kita buka (puasa) bersama," kata Sutiyoso di kediaman Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Jakarta Selatan, Rabu (9/7).
"Kita punya hubungan emosional yang amat kuat. Saya dengan Prabowo kayak kakak adik," tegas bekas Gubernur DKI Jakarta yang karib disapa Bang Yos ini.
Dia menegaskan, semua sudah selesai. Karenanya, Ketua Umum PKPI itu menyatakan semua harus kumpul kembali dalam wadah Perpabri.
"Kalau kemarin memang terbelah, sekarang ini apapun hasilnya kita harus menyatukan kembali. Saya ingin ini dimotori Agum Gumelar," katanya.
Pada bagian lain Bang Yos menambahkan, anggap saja hasil pilpres ini merupakan kemenangan semuanya. Bukan cuma kemenangan salah satu kubu.
"Bukan cuma pendukung Jokowi saja tapi pendukung Prabowo juga harus bisa merasakan kemenangan kita semua," pungkas Bang Yos. (boy/jpnn)
JAKARTA - Purnawirawan TNI sempat terbelah karena mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden yang masing-masing dijagokan. Namun usai pemilihan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru
- 3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka
- 6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
- Dukung Deklarasi Bersama Istiqlal, UID Serukan Tri Hita Karana Universal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Sudah dapat Pembekalan Kepegawaian, Jangan Lupa Cetak Kartu Seleksi PPPK