Pilpres Usai, Sejumlah Kapolda Diganti
JAKARTA - Markas Besar (Mabes) Kepolisian RI (Polri) kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah perwira tinggi (Pati). Kepala Divisi Humas Polri Irjen Ronny Franky Sompie, Rabu (27/8) malam kepada JPNN menjelaskan, mutasi Pati Polri ini berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/1687/VIII/2014 tanggal 27 Agustus 2014.
Dijelaskan Ronny, ada 19 Pati Polri yang ikut dalam perombakan kali ini. Di antaranya Kapolda Sumut Irjen Syarief Gunawan yang ditarik ke Mabse Polri menjadi menjadi Staf Ahli Kapolri bidang Sosial Budaya. Syarief digantikan oleh Irjen Eko Hadi Sutedjo yang sebelumnya menjabat Gubernur Akademi Kepolisian.
Selanjutnya posisi Gubernur Akpol akan ditempati Irjen Pudji Hartanto yang sebelumnya menjabat Kepala Korps Lalu Lintas Polri. Sedangkan jabatan yang ditinggalkan Pudji di Korlantas akan diisi oleh Brigjen Condro Kirono.
Sebelumnya, Condro adalah Kapolda Riau. Karenanya posisi yang ditinggalkan Condro akan diisi oleh Brigjen Dolly Bambang Hermawan.
Dalam mutasi kali ini, Mabes Polri juga melakukan ‘tukar posisi’ terhadap para perwiranya. Yakni, antara Kapolda Kalimantan Timur Irjen Dicky D Atotoy dengan Wakil Inspektorat Pengawasan Umum Mabes Polri Irjen Andayono. Dicky dipindah menjadi Wairwasum Polri, sedangkan Andayono dimutasi menjadi Kapolda Kaltim.
Mutasi juga menyentuh Kapolda Jambi Brigjen Satriya Hari Prasetya. Posisi Satriya sebagai orang nomor 1 di Polda Jambi akan ditempati Brigjen Bambang Sudarisman.
Sedangkan Kapolda Kepulauan Riau Brigjen Endang Sudrajat digantikan Brigjen Arman Depari. Arman selama ini menjabat Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri.
Kapolda Nusa Tenggara Timur Brigjen Ketut Untung Yoga Ana ditarik untuk menjadi Kasespimti Sespim Lemdikpol. Ia digantikan Wakapolda Aceh Brigjen Endang Sundjaya.
JAKARTA - Markas Besar (Mabes) Kepolisian RI (Polri) kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah perwira tinggi (Pati). Kepala Divisi Humas Polri
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi
- KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
- Jaksa Agung ST Burhanuddin Soal Jaksa yang Terlibat Judol Hanya Iseng-Iseng, Astaga!
- Pordasi Era Kepemimpinan Aryo Djojohadikusumo Siap Kirim Atlet ke Olimpiade LA 2028
- Menteri Hukum Lantik Widodo Jadi Dirjen AHU, Tekankan Supremasi Hukum yang Transparan
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan