Pimpin Sertijab Danrem 151 Binaiya, Mayjen TNI Ruruh Berpesan Begini
Maulana Ridwan dan Aminton Manurung pernah bertugas bersama di Kodam I Bukit Barisan.
Saat itu Maulana Ridwan bertugas sebagai Asisten Intelijen sedangkan Aminton Manurung Asisten Operasi.
Mayjen Ruruh juga berpesan kepada Kolonel Infanteri Aminton Manurung untuk selalu menjaga silaturahmi dan menjalin komunikasi, membangun sinergisitas, solidaritas dan kolaborasi yang baik dengan unsur-unsur kewilayahan atau pemerintah daerah dan komponen masyarakat lainnya, untuk mewujudkan situasi wilayah yang kondusif.
"Selamat datang, jadilah prajurit yang senantiasa hadir untuk membantu kesulitan dan menjadi solusi terhadap berbagai permasalahan di tengah masyarakat dengan kerja, kerja dan kerja,” ungkap Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa pada acara serah terima jabatan Danrem 151.
Jenderal bintang dua ini juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Brigjen Maulana Ridwan beserta istri atas pengabdian dalam mengemban tugas dan tanggung jawab jabatan di lingkungan Kodam XVI/Pattimura.
"Tetaplah menjadi Prajurit Lawamena Haulala yang berbakti di mana pun bertugas dan berada, serta selamat bertugas," ucapnya.
Prosesi sertijab turut dihadiri Kasdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Asep Abdurachman, Irdam Brigjen TNI Dadang Rukhiyana, Kapoksahli Brigjen TNI Syaepul Mukti Ginanjar,
Serta, Danrindam, para asisten, para pamen ahli LO AL, LO AU, para kabalak dan para dansat.
Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa memimpin sertijab Danrem 151 Binaiya. Begini pesannya.
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- Pupuk Indonesia dan TNI AD Kolaborasi Optimalkan Lahan Tidur Lewat Program Agro Forestry
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- TNI Kerahkan Puluhan Ribu Prajurit Bantu Polri Jaga Keamanan Natal & Tahun Baru