Pimpin TNI, Agus Janji Kedepankan HAM
Senin, 27 September 2010 – 15:00 WIB
JAKARTA - Calon Panglima TNI Panglima TNI Laksama Agus Suhartono berkomitmen untuk tidak melakukan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di tanah Papua. Dengan Tri Matra yang terpadu dan pelatihan kepada prajurit TNI agar mengedepankan HAM dalam menjalankan tugasnya, Agus yakin cita-cita itu akan terwujud.
"Papua, yang diminta adalah TNI akan tetap berkomitmen untuk menjaga HAM. Jadi di masing-masing matra itu memiliki pelatihan untuk menjaga HAM bagaimana cara menangani masyarakat. Dengan dilatih terus menerus saya yakin ke depan akan lebih baik," kata Agus usai menghadiri rapat paripurna di Gedung DPR, Jakarta, Senin (27/9).
Baca Juga:
Terkait dengan pelanggaran Malaysia di wilayah Indonesia, Agus berjanji akan mencermati dan melakukan tindakan yang terukur. "Ya, permasalahannya apa? Misalnya permasalahannya A terapinya A, permasalahannya B terapinya B," ujarnya.
Agus yang baru saja mendapatkan dukungan politik dari DPR sebagai calon Panglima TNI itu juga berjanji akan mengamankan daerah perbatasan. Kata dia, operasi yang selama ini dilakukan di perbatasan maritim akan terus ditingkatkan dengan dukungan TNI Angkatan Darat, Laut dan Udara.
JAKARTA - Calon Panglima TNI Panglima TNI Laksama Agus Suhartono berkomitmen untuk tidak melakukan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di tanah Papua.
BERITA TERKAIT
- 629 Karhutla Terjadi di Indonesia Sepanjang 2024
- BMKG: Seluruh Jakarta Diguyur Hujan Ringan pada Jumat Pagi
- Hakim PN Medan Tolak Eksepsi Ratu Entok Terdakwa Penista Agama
- BPBD Sumenep Dirikan Posko Siaga Untuk Tekan Risiko Bencana
- Laskar Merah Putih Minta Majelis Hakim PN Tanjung Karang Tegakkan Keadilan
- KPK Diminta Tuntaskan Perkara Korupsi yang Mandek di Periode Sebelumnya