Pimpinan Ditembak, Kelompok Penjahat Berondong Warga
Minggu, 26 Februari 2012 – 15:51 WIB
ZAMBOANGA - Sekelompok bandit bersenjata hari Kamis (23/2) lalu dilaporkan menembak mati enam warga sebuah desa terpencil di Zamboanga, sebelah selatan pulau Mindanao, Filipina. Kejadian tersebut diduga terjadi hanya karena para penjahat ingin membalas kematian pemimpin mereka di tangan polisi tanggal 11 Februari lalu.
Juru bicara militer Filipina Letnan Kolonel Randolph Cabangbang mengatakan, empat dari korban yang tewas di desa Tininghalang tersebut merupakan anak-anak. Dikatakannya, para korban tewas dan tujuh orang lainnya yang terluka dalam insiden tersebut adalah keluarga dari seorang informan yang membantu polisi menemukan persembunyian gembong penjahat yang tewas.
Sebagaimana dikutip oleh AFP, Cabangbang mengatakan, penyerangan tersebut dipimpin oleh saudara dari Samang Andi, si penjahat yang ditembak mati. Kelompok mereka telah lama dicari aparat keamanan lokal sehubungan dengan berbagai kasus pembunuhan dan permerkosaan.
Berbagai kelompok bersenjata telah seringkali terlibat dalam beragam kasus penculikan, perampokan dan pemerasan di daerah Mindanao yang bertahun-tahun diselimuti kontak senjata antara aparat keamanan Filipina dengan pemberontak Muslim dan kelompok komunis.(AFP/ara/jpnn)
ZAMBOANGA - Sekelompok bandit bersenjata hari Kamis (23/2) lalu dilaporkan menembak mati enam warga sebuah desa terpencil di Zamboanga, sebelah selatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Baru Sepakati Gencatan Senjata, Israel Kembali Bantai Warga Gaza
- Hamas dan Israel Sepakat Gencatan Senjata, Akan Ada Pertukaran Tahanan dengan Sandera
- Amerika Coret Kuba dari Daftar Hitam Negara Pro-Terorisme, Selamat!
- Pemerintah Imbau Jemaah Asal Indonesia Tidak Berulah
- Jepang & Korsel Sepakat Perkuat Hubungan dengan Amerika
- Mengambek, Presiden Korsel Mangkir Sidang Pemakzulan Perdana