Pimpinan DPR Isyaratkan tak Akan Proses Perombakan Fraksi Golkar
jpnn.com - JAKARTA - Pimpinan DPR memberi sinyal bahwa kepengurusan Fraksi Golkar DPR tidak akan diubah sebelum adanya keputusan inkrah yang menyatakan keabsahan salah satu kubu. Ini disampaikan Wakil Ketua DPR Agus Hermanto di gedung DPR, Rabu (18/3).
Menurutnya, kalaupun Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly mengeluarkan SK pengesahan, SK tersebut masih berpeluang digugat ke PTUN, sehingga belum bisa dikatakan inkrah.
"Urusan Fraksi Golkar, kita tidak ingin memasuki. Apabila ingin melaksanakan kebijakan berkaitan kedewanan (perombakan fraksi), setahu saya kita akan bisa mengeksekusi apabila inkrah. Sekarang kan belum," kata Agus.
Kubu Aburizal Bakrie (Ical) memang sudah ancang-ancang melakukan gugatan ke PTUN kalau Menkumham berani mengesahkan kepengurusan Golkar pimpinan Agung Laksono. Inilah menurut Agus yang harus diikuti prosesnya, apalagi Menkumham sendiri juga akan menghadapi Hak Angket DPR.
"Ada yang PTUN, dari Pak Laoly sekarang di PTUN-kan, sekarang sedang di-angket. Jadi ini belum inkrah. Tentunya kita belum bisa melaksanakan kebijakan-kebijakan fundamentalis. Nanti ternyata dimenangkan kubu yang lain, masak mau diubah-ubah terus," pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Pimpinan DPR memberi sinyal bahwa kepengurusan Fraksi Golkar DPR tidak akan diubah sebelum adanya keputusan inkrah yang menyatakan keabsahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ATI & PASEO Gencarkan GET Bagi Pelajar Sekolah
- Kaget Lihat Jalan Rusak Parah di Kabupaten Serang, Mendes Yandri Hubungi Menteri PU
- Tangis Guru Honorer Supriyani Pecah Setelah Divonis Bebas
- Tips Obati Penyakit Asam Lambung dari IDI Banyumas
- Tok, Majelis Hakim Vonis Bebas Honorer Supriyani
- Jadi Tersangka, Gubernur Rohidin Singgung soal Pilkada