Pimpinan KPK Berencana Sowani Antasari untuk Silaturahmi

jpnn.com - JAKARTA - Para pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berencana menemui Antasari Azhar yang kini menjalani masa bebas bersyarat. Rencananya, pertemuan silaturahmi dengan mantan ketua KPK itu akan dilakukan dalam waktu dekat.
Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan, pertemuannya dengan Antasari nanti hanya silaturahmi biasa. "Bukan silaturahmi yang ada maksud-maksud tertentu," ujar Agus di kantor KPK, Senin (14/11).
Dia menambahkan, nantinya pertemuan itu juga dilakukan bersama dengan pimpinan lain di KPK. "Kita sebagai keluarga besar selalu menjalin silaturahmi, tidak ada maksud-maksud tertentu," tambah Agus.
Sebenarnya Antasari sudah diundang ke KPK pada Jumat lalu (11/11). Pengundangnya adalah Wadah Pegawai (WP) KPK.
Hanya saja, Antasari tidak memenuhi undangan itu. Sedangkan Agus juga tidak tahu alasan Antasari tak menghadiri undangan WP KPK.
Namun, Agus menegaskan bahwa untuk bertemu dengan Antasari tidak mesti di kantor KPK. "Nanti kalau kita ketemu dimana pun dalam kesempatan apa pun ya kita akan saling silaturahmi," katanya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Para pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berencana menemui Antasari Azhar yang kini menjalani masa bebas bersyarat. Rencananya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana