Pimpinan KPK Sudah Temukan Pengganti Febri
Jumat, 27 Desember 2019 – 15:29 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menemukan pengisi jabatan juru bicara lembaga antirasuah itu. Juru Bicara KPK yang baru itu bakal diumumkan segera.
"Insyaallah diusahakan diumumkan hari ini," kata Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango saat dikonfirmasi, Jumat (27/12).
Nawawi menyatakan, jubir yang akan diumumkan hanya sementara atau pelaksana tugas harian. Untuk mencari jubir definitif, KPK akan membuka proses seleksi terbuka.
Baca Juga:
Meski hanya pelaksana tugas, pimpinan KPK tak gegabah dalam memutuskan sosok pengganti Febri Diansyah itu. Pimpinan KPK melakukan proses seleksi untuk mencari orang yang tepat. (tan/jpnn)
Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menemukan pengisi jabatan juru bicara lembaga antirasuah itu. Juru Bicara KPK yang baru itu bakal diumumkan segera.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
BERITA TERKAIT
- KPK Proses Laporan Dugaan Korupsi Aset Pemkab Kutai Timur di Jakarta
- Viral Uang Gepokan, Bupati Lampung Timur Dilaporkan ke KPK
- Usut Kasus Korupsi di Pemprov DKI, KPK Periksa Pemilik KJPP Wisnu Junaidi dan Rekan
- Soal Jet Pribadi Kaesang, Hasto: Ada Pihak yang Coba Mengendalikan KPK
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Inilah Putusan KPK soal Penggunaan Jet Pribadi Kaesang bin Jokowi