Pimpinan KPK Temui Wakapolri, Ini Hasil Pertemuannya
Badrodin dan Ruki Kompak Tegaskan Tak Ada Konflik KPK Vs Polri
jpnn.com - JAKARTA - Pimpinan Polri dan Komisi Pemberantasab Korupsi (KPK) menggelar pertemuan untuk membahas penyelesaian kisruh yang melibatkan dua lembaga penegak hukum itu. Sejumlah kesepakatan dicapai dalam pembicaraan yang berlangsung kurang lebih satu jam di Mabes Polri, Jumat (20/2) sore itu
"Kita sudah membicarakan kerangka tentang bagaimana penyelesaian masalah antara KPK-Polri," ungkap Wakapolri Badrodin Haiti saat jumpa pers usai pertemuan.
Badrodin didampingi Kabareskrim Komjen Budi Waseso dan Kadiv Propam Irjen Syafrudin. Dari KPK hadir pelaksana tugas (plt) Ketua Taufiqurahman Ruki, Plt Wakil Ketua KPK Indriyanto Seno Adji dan Adnan Pandu Praja.
Badrodin mengungkapkan, ada sejumlah kesepakatan yang dicapai. Antara lain, KPK-Polri punya komitmen bersama menyelesaikan kasus-kasus dengan segera.
Selain itu, kedua belah pihak juga akan memererat kerja sama dalam pemberantasan korupsi ke depan. "Nanti teknis akan dibahas di antara pimpinan KPK dan Polri," katanya.
Pemberantasan korupsi itu juga menyentuh anggota Polri maupun KPK. "Sama. Itu harus ada perbaikan dulu. Kita koordinasi baik-baik. Bukan berarti kita harus melindungi," tambah Badrodin usai jumpa pers.
Sedangkan Taufiqurahman Ruki mengatakan, pihaknya memang melakukan aksi maraton setelah kini KPK punya pimpinan lengkap. Sebelum menemui pimpinan Polri, para komisioner KPK juga sudah bertemu untuk membahas persoalan yang menghangat antara lembaga antirasuah itu dengan Polri.
"Saya mendalami, saya tanya apa sesungguhnya yang terjadi. Kok bisa ramai begini?" katanya.
JAKARTA - Pimpinan Polri dan Komisi Pemberantasab Korupsi (KPK) menggelar pertemuan untuk membahas penyelesaian kisruh yang melibatkan dua lembaga
- JDF & Ketua MPR RI Sepakat Terus Mendukung Kemerdekaan Palestina
- Kejagung Tangkap Hendry Lie Tersangka Korupsi Timah, Begini Perannya
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Tenda Dua Lantai di Mina, Fasilitas Baru untuk Jemaah Haji Khusus
- Dinas Pertamanan DKI Temukan Penebangan Pohon Tanpa Izin di Menteng
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti