Pimpinan KPK Tidak Masuk Nominasi Menteri
Selasa, 21 Oktober 2014 – 14:25 WIB

Juru Bicara KPK, Johan Budi SP. Foto: istimewa
jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi SP menyatakan tidak ada nama pimpinan KPK yang masuk dalam daftar nama-nama calon menteri yang diberikan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Kemarin pimpinan sebut, Alhamdulillah tidak ada satupun nama pimpinan yang masuk ke situ (daftar nama calon menteri) sehingga kami lebih leluasa," kata Johan di KPK, Jakarta, Selasa (21/10).
Johan mengungkapkan ada 43 nama calon menteri yang diserahkan kepada KPK. Namun ia tidak mengetahui mengenai nama-namanya.
Baca Juga:
Johan hanya menyebut dari 43 nama tersebut ada berasal dari kalangan swasta. "Yang pasti nama-nama itu sekitar 43, dari kalangan swasta," tandasnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi SP menyatakan tidak ada nama pimpinan KPK yang masuk dalam daftar nama-nama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi