Pimpinan Majelis Nurul Musthofa Habib Hasan bin Jafar Meninggal Dunia, Ini Informasi Buat yang Mau Bertakziah
jpnn.com - JAKARTA - Ulama besar Habib Hasan bin Jafar Assegaf meninggal dunia setelah menunaikan salat duha, Rabu (13/3).
Kabar meninggalnya pimpinan Majelis Taklim Nurul Musthofa itu dibenarkan salah satu murid Habib Hasan, Abdul Azis.
“Ya, guru kami, Habib Hasan, meninggal pagi tadi. Mohon doanya teman-teman. Beliau adalah guru yang sangat sabar dalam membimbing murid-muridnya. Kami merasa kehilangan atas kepergian beliau,” kata Azis.
Pengumuman meninggalnya Habib Hasan, juga disampaikan sang adik, Habib Abdullah bin Jafar Assegaf.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun, telah berpulang ke rahmatullah, Al Habib Hasan bin Jafar bin Umar Assegaf, Pimpinan Majelis Taklim Nurul Musthofa sehabis menunaikan salat duha pukul 09.01 WIB," ujar Habib Abdullah.
Habib Abdullah menuturkan jenazah rencananya akan dimakamkan pada Kamis, 14 Maret 2024 selepas salat Zuhur di Gubah Umi Fatmah Al-Athos.
"Insyaallah semua yang ingin bertakziah berada di Masjid Nurul Musthofa Center (Cilodong, Depok). Insyaallah akan disalatkan bakda Zuhur dan dimakamkan di Gubah Umi Fatmah Al-Athos," kata Habib Abdullah.
Habib Hasan bin Ja’far Assegaf atau yang dikenal dengan Habib Hasan merupakan pendiri dan pimpinan Majelis Taklim Nurul Musthofa. Habib Hasan lahir di Kramat Empang, Bogor pada 20 Februari 1977. (*/jpnn)
Habib Hasan bin Jafar bin Umar Assegaf meninggal dunia pagi tadi setelah menunaikan salat duha.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Kecelakaan Maut di Pantura Semarang, Mahasiswa Seni Rupa Unnes Tewas
- Kabar Duka, Artis Senior Dina Mariana Meninggal Dunia
- Mobil Pembawa Kru TvOne Kecelakaan di Tol Pemalang-Semarang, 3 Orang Meninggal Dunia, 2 Luka-Luka
- Dermaga di Pulau Hatta Maluku Tengah Ambruk, Tujuh Orang Meninggal Dunia
- Korban Perahu Terbalik di Perairan Ujung Pandaran Ditemukan Meninggal
- Korban Tenggelam di Sungai Ogan Ditemukan Sudah Meninggal Dunia