Pimpinan MPR Bangga Atas Penetapan Karimunjawa Sebagai Cagar Biosfer Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mengapresiasi capaian Pemerintah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah atas ditetapkannya kawasan Karimunjawa sebagai cagar biosfer dunia oleh UNESCO. Pencapaian tersebut diharapkan mampu memberi manfaat bagi masyarakat.
"Pengakuan terhadap kawasan Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah sebagai bagian dari cagar biosfer dunia sangat membanggakan kita semua," kata Lestari di Jakarta, Kamis (12/11).
Pemerintah Kabupaten Jepara menerima keputusan UNESCO terkait status Karimunjawa sebagai bagian dari cagar biosfer dunia itu secara virtual pada akhir Oktober 2020.
Penetapan Karimunjawa sebagai cagar biosfer dunia dilakukan melalui sidang ke-32 The International Co-ordinating Council of the Man and the Biosphere (ICC MAB) UNESCO pada tahun ini. Sidang tersebut juga menetapkan 24 cagar biosfer baru lainnya dari berbagai belahan dunia.
Status cagar biosfer yang ditetapkan UNESCO terhadap kawasan Karimunjawa, Jepara, Jawa Tengah, menurut Rerie, sapaan akrab Lestari, harus dijaga dan dimanfaatkan untuk meningkatkan upaya pelestarian lingkungan hidup dan kesejahteraan masyarakat.
Lestari yang juga Anggota DPR Dapil II Jawa Tengah berharap, setelah pengakuan UNESCO terhadap kelayakan kawasan Karimunjawa sebagai cagar biosfer dunia, maka upaya promosi terhadap kawasan itu harus ditingkatkan.
Selain itu, Rerie-panggilan Lestari berpendapat, pemerintah daerah juga segera memanfaatkan momentum ini untuk mengemas kawasan Karimunjawa sebagai tujuan wisata yang mengedepankan aspek lingkungan.
Narasi terkait potensi kepedulian terhadap lingkungan di kawasan Karimunjawa dan keseimbangan ekosistemnya, menurut Rerie, harus dioptimalkan agar kepedulian masyarakat terhadap lingkungan pun meningkat.
Pemkab Jepara menerima keputusan UNESCO soal status Karimunjawa cagar biosfer dunia akhir Oktober 2020.
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024