Pimpinan MPR Beri Resep Blokir TV Nakal
Sabtu, 19 Maret 2016 – 22:15 WIB

Ilustrasi. Foto: dok.JPNN.com
YOGYAKARTA – Jika tidak suka dengan salah satu tayangan televisi (TV) tidak perlu marah-marah dan mencaci-maki orang atau lembaga manapun. Termasuk stasiun TV bersangkutan.
Hal tersebut dikatakan pimpinan Badan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Soenmandjaja kepada Netizen Jogja dalam acara "Netizen Jogja Ngobrol Bareng MPR RI", di Yogyakarta, Sabtu (19/3).
"Kalau ada stasiun televisi yang menayangkan acara yang berpotensi merusak anggota keluarga, tidak perlu marah kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) atau menunggu Menteri Komunikasi dan Informasi bertindak," kata Soenmandjaja.
Kalau menunggu respon KPI atau Menkominfo untuk menindak stasiun TV terkait lanjut politikus PKS ini, terlalu lama dan terkadang tidak direspon.
BERITA TERKAIT
- Barisan Pembaharuan: Semua Pihak Harus Hormati KPK Tahan Hasto
- Jawab Sanggah PPPK Tahap 2 Berlangsung, Panselda Harus Menyelamatkan Honorer TMS
- Penuh Semangat, Mendagri Tito Ikuti Senam Pagi bersama Para Kepala Daerah di Magelang
- Akademisi Mendesak Supaya Dominus Litis jadi Bagian RUU KUHAP
- Iwakum Kecam Aksi Doxing terhadap Wartawan Seusai Demo Indonesia Gelap
- Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025, Hutama Karya Percepat Tol Palembang-Betung