Pimpinan Partai Nanggroe Aceh Dukung Jokowi - Ma'ruf

Pimpinan Partai Nanggroe Aceh Dukung Jokowi - Ma'ruf
Gubernur Aceh nonaktif Irwandi Yusuf di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (26/11/2018). Foto: sumutpos

jpnn.com, JAKARTA - Irwandi Yusuf sebagai pribadi maupun pimpinan Partai Nanggroe Aceh (PNA) menyatakan mendukung capres cawapres Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin di pilpres mendatang.

Irwandi yang sedang menjalani proses persidangan tindak pidana korupsi atas tuduhan suap dan menerima gratifikasi, mengatakan hal itu saat jeda sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, baru-baru ini.

"Saya dekat dengan Pak Jokowi dan mendukung Jokowi. Walaupun saya di OTT di zaman Jokowi," ujar Irwandi yang juga gubernur nonaktif Aceh.

Karena itu, meski sedang menjalani sidang, dia tetap menyatakan mendukung petahana tersebut.

Sebelumnya, diberitakan Irwandi didakwa telah menerima duit suap Rp 1,05 miliar dari Bupati Bener Meriah Ahmadi. Duit suap tersebut diberikan agar Irwandi mengarahkan Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pemerintah Provinsi Aceh memberikan persetujuan terkait usulan Ahmadi.

Ahmadi mengusulkan agar proyek yang bersumber dari dana otonomi khusus Aceh di Bener Meriah dikerjakan oleh kontraktor yang dia tunjuk.

Selain itu, Irwandi juga didakwa menerima gratifikasi senilai Rp 41,7 miliar selama menjabat Gubernur Aceh 2007-2012 dan periode 2017-2022. Irwandi sudah membantah dakwaan jaksa itu sebelumnya. Dia menyebut kasus itu sangat politis.(flo/jpnn)


Gubernur nonaktif Aceh Irwandi Yusuf yang juga pimpinan Partai Nanggroe Aceh menyatakan mendukung Jokowi - Ma'ruf.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News