Pindad Garap Panser Anoa Untuk Malaysia

Pindad Garap Panser Anoa Untuk Malaysia
Pindad Garap Panser Anoa Untuk Malaysia
JAKARTA - Prestasi BUMN di bidang industri alat utama persenjataan PT Pindad cukup membanggakan. Bulan ini, para pekerja Pindad sedang menyelesaikan pesanan dari Malaysia. Total, negeri Jiran minta 32 unit panser produksi anak bangsa itu.

   

“Masih tahap penyelesaian administrasi. Tapi, secara umum kami siap menyelesaikan pesanan tepat waktu,” ujar Kepala Humas Pindad Tuning Rudyati kemarin.

     

Panser Anoa merupakan salah satu produk kendaraan berlapis baja unggulan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang berbasis di Bandung. Pindad sendiri merupakan perusahaan manufaktur yang menyediakan berbagai produk mesin seperti generator, senjata, kendaraan tempur, amunisi untuk militer.

Proses kesepakatan order dengan Malaysia telah melewati tahapan mulai dari konsep, pengiriman delegasi Malaysia ke Indonesia, uji coba, sertifikasi hingga tahapan negosiasi. Tinggal satu lagi yakni prosedur kontrak atau legal binding antara dua pihak.

JAKARTA - Prestasi BUMN di bidang industri alat utama persenjataan PT Pindad cukup membanggakan. Bulan ini, para pekerja Pindad sedang menyelesaikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News