Pindah ke Yamaha MotoGP, Kru Engineer Tech3 Gasgas Dilakban, Lalu Digotong

jpnn.com - Memasuki musim MotoGP 2024, sejumlah pembalap melakukan perpindahan tim, bahkan termasuk beberapa kru engineer mereka.
Ada momen kocak dari video yang dibagikan akun Instagram tim Tech3 Gasgas.
Seorang teknisi yang sebelumnya berbaju Tech3 Gasgas pindah ke tim Monster Energy Yamaha mengikuti Alex Rins yang baru bergabung.
Pada momen itu, sang teknisi bernama Yuta asal Jepang tersebut dilakban kaki dan tangannya.
Kemudian Yuta digotong dari garasi Tech3 Gasgas ke Monster Energy Yamaha, ikut Alex Rins.
"Akhir musim juga berarti kami harus ucapkan selamat tinggal ke kru kami, salah satunya Yuta. Paket spesial buat Alex Rins di Yamaha, tolong rawat dengan baik," tulis akun Tech3.
Di tengah video, Yuta yang sedang digotong bertemu Alex Rins yang masih pakai jaket LCR Honda.
Ketika bertemu kru Yamaha, Yuta langsung diserahterimakan.
Memasuki musim MotoGP 2024, sejumlah pembalap melakukan perpindahan tim, bahkan termasuk beberapa kru engineer mereka.
- Yamaha Xmax 250 Model 2025 Tampil Lebih Segar, Warna Hingga Fitur Baru
- Yamaha Music Manufacturing Asia Tegaskan Komitmen untuk Tetap Beroperasi di Indonesia
- Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid Diluncurkan, Begini Spesifikasi dan Harganya
- Mudik Lebaran Tahun Ini Bisa Pakai Skutik Anyar Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
- Yamaha Flagship Shop Bandung Tampil Lebih Friendly dan Kekinian
- Yamaha Pamer Teknologi Series Parallel Hybrid di Motor