Pintu Darurat Dibuka Penumpang, Lion Air Periksa Kru

Pintu Darurat Dibuka Penumpang, Lion Air Periksa Kru
Pintu Darurat Dibuka Penumpang, Lion Air Periksa Kru

JAKARTA - Direktur Umum Lion Air Edward Sirait mengaku pihaknya langsung melakukan tindakan setelah menerima laporan terkait aksi nekad penumpang Lion Air JT 775 di Bandara Sam Ratulangi Manado, yang terpaksa membuka pintu darurat (emergency exit). Aksi itu dilakukan karena penumpang kepanasan di pesawat.

"Ya kami tentu langsung melakukan investigasi sendiri terkait kejadian ini," aku Edward pada JPNN, Rabu (2/10) malam.

Selain menghimpun informasi dari berbagai media terkait kejadian ini, Lion juga memanggil awak kru yang saat itu bertugas. "Kita panggil semuanya yang terkait saat itu untuk kita mintai penjelasan, apa yang sebenarnya terjadi," tuturnya.

Pihaknya mengaku tak mau gegabah untuk memutuskan dan mengambil kesimpulan, sebelum dilakukan investigasi terlebih dahulu secara menyeluruh. "Dalam hal ini kita harus jernih melihat persoalan, tapi bukan berarti kita mengabaikan aduan penumpang. Karena kita juga mendengarkan saran dan tampung keluhan penumpang," pungkas Edward. (chi/jpnn)

JAKARTA - Direktur Umum Lion Air Edward Sirait mengaku pihaknya langsung melakukan tindakan setelah menerima laporan terkait aksi nekad penumpang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News