Pirelli Gunakan Ban Lembut di Seri Hongaria
Kamis, 11 Juli 2013 – 18:49 WIB

Pirelli Gunakan Ban Lembut di Seri Hongaria
MILAN- Perubahan kembali terjadi di balapan Formula 1 seri Hongaria 28 Juli mendatang. Pirelli selaku penyedia ban bakal kembali mengubah kebijakan mengenai ban yang akan dipakai para pembalap. Kali ini, Pirelli memutuskan menggunakan ban dengan tekstur lembut. Pada balapan di Silverstone, setidaknya empat pembalap mengalami insiden pecah ban. Hal itulah yang membuat Pirelli menjadi sasaran kritik banyak pihak. Saat itu, berdasarkan hasil investigasi, ban dengan kosntruksi 2013 ternyata lebih lemah.
Kebijakan tersebut diambil setelah melalui beberapa pertimbangan. Salah satunya ialah banyaknya insiden ban meledak di balapan seri Silverstone lalu. Dengan alasan itu, pabrikan asal Italia tersebut langsung memutar arah kebijakan.
“Perubahan dengan konstruksi 2012 menjadikan balapan seri Hongaria nanti tidak akan membutuhkan ban dengan tipe keras,” demikian bunyi pernyataan resmi Pirelli seperti dilansir laman Planet F1, Kamis (11/7).
Baca Juga:
MILAN- Perubahan kembali terjadi di balapan Formula 1 seri Hongaria 28 Juli mendatang. Pirelli selaku penyedia ban bakal kembali mengubah kebijakan
BERITA TERKAIT
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?