Pirelli Tunda Pakai Ban Baru
Kamis, 30 Mei 2013 – 14:46 WIB

Pirelli Tunda Pakai Ban Baru
LONDON - Keinginan para pembalap Formula 1 untuk menggunakan ban baru harus dipendam dalam-dalam. Pasalnya, Pirelli sebagai produsen ban di balapan jet darat tersebut malah mengumumkan penundaan penggunaan ban baru.
Awalnya, ban baru tersebut bakal digunakan di balapan seri Kanada 9 Juni mendatang. Namun, Pirelli mengubah rencananya. Pabrikan asal Italia tersebut akan melakukan uji coba terlebih dahulu sebelum ban tersebut dipakai di balapan resmi.
Menurut rencana, uji coba tersebut akan dilakukan dalam dua sesi latihan. Mekanismenya, Pirelli yang bekerja sama dengan Kevlar sebagai penyedia sabuk pengaman akan memberikan dua ban pada para pembalap.
Nantinya, setelah dilakukan uji coba, Pirelli akan melakukan evaluasi mengenai kekurangan dan kelebihan ban baru tersebut.
LONDON - Keinginan para pembalap Formula 1 untuk menggunakan ban baru harus dipendam dalam-dalam. Pasalnya, Pirelli sebagai produsen ban di balapan
BERITA TERKAIT
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025