Pita Hitam dan Bendera Indonesia Terpampang pada Duel Espanyol vs Valencia
jpnn.com, BARCELONA - La Liga memberikan perhormatan serta dukacita mendalam terhadap Tragedi Kanjuruhan yang terjadi Sabtu (1/10/2022).
Sebelum laga dimulai, ada momen mengheningkan cipta sejenak selama sekitar satu menit.
Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada korban dalam Tragedi Kanjuruhan.
Mengheningkan cipta pertama di kompetisi La Liga terjadi saat duel Espanyol vs Valencia di RCDE Stadium, Minggu (2/10/2022) malam WIB.
Screen shoots pertandingan Espanyol vs Valencia pada lanjutan La Liga.
Pita hitam dan bendera merah putih, bahkan terpampang dalam papan skor.
Duel Espanyol vs Valencia sendiri berlangsung dramatis. Kejar mengejar skor terjadi di laga ini.
Valencia mampu unggul terlebih dahulu menit 53' melalui Gabriel Paulista. Tiga menit berselang, Espanyol menyamakan kedudukan via Joselu.
Pita hitam dan bendera Indonesia terpampang pada duel Espanyol vs Valencia dalam lanjutan La Liga
- Film Elang Menyibak Tabir Gelap di Balik Sepak Bola Indonesia
- Raih Poin Penuh Lawan PSIS, Malut United Berikan Luka Mendalam Buat Mahesa Jenar
- MilkLife Soccer Challenge Sukses Tumbuhkan Minat Siswi Rangkai Mimpi Jadi Bintang Sepak Bola Masa Depan
- Krisis Barcelona Diperparah Oleh Lamine Yamal
- Barcelona Tumbang Dipukul Leganes di Kandang Sendiri
- Habib Bola