Piyu Mengaku Istri Tidur di Sampingnya, Polisi tak Percaya
JAKARTA – Polisi lagi-lagi belum berhasil menemukan keberadaan Flo alias Anastasia Florina Limasnax, tersangka yang diduga merusak rumah dan mobil Vika, istri pengusaha Adiguna Sutowo, di Pulomas, Pulogadung, Jakarta Timur.
Istri Gitaris Band Padi, Piyu, itu keberadaannya masih belum diketahui hingga saat ini. “Untuk F belum ditemukan. Penyidik masih mencari di berbagai tempat dan memang belum ditemukan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto di Markas Polda Metro Jaya, Selasa (12/11).
Polisi sempat mencurigai jika Flo sengaja disembunyikan oleh pihak-pihak tertentu. Karenanya, polisi mengingatkan jangan sampai pihak tersebut ketahuan menyembunyikan keberadaan Flo dengan sengaja. “Kalau menyembunyikan bisa dikenakan pasal KUHP, kena tuntutan pidana,” kata Rikwanto.
Piyu juga belum bisa bernafas lega. Sebab, Polda Metro Jaya masih akan kembali memanggilnya untuk digarap sebagai saksi kasus ini.
Rikwanto mengatakan, pemanggilan itu karena saat memberikan keterangan pertama di Polda, ada perbedaan apa yang disampaikan Piyu dengan saksi lain. “Memang ada rencana pemanggilan berikutnya terhadap Piyu. Ada beda keterangan. Waktu memberikan keterangan awal, dia (Piyu) bilang ada (istrinya) di sisinya, tidur,” kata Rikwanto.
Namun, ia menambahkan, berdasarkan keterangan saksi Daryono, sopir Adiguna, yang mengaku bahwa menjemput bosnya bersama Flo dari Kafe Bengkel, di SCBD Sudirman, Jakarta.
“Kemudian berangkat bersama-sama Adiguna menuju Pulomas,” ungkap Rikwanto. (boy/jpnn)
JAKARTA – Polisi lagi-lagi belum berhasil menemukan keberadaan Flo alias Anastasia Florina Limasnax, tersangka yang diduga merusak rumah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI
- Polsek Tambusai Utara Ajak Warga di Desa Tanjung Medan Ciptakan Pilkada Damai
- AQUA dan DMI Berangkatkan Umrah bagi Khadimatul Masjid dari Enam Provinsi