Pj Gubernur Agus Fatoni Cek Bahan Pokok di 2 Pasar Tradisional, Ada Kabar Menggembirakan

Pj Gubernur Agus Fatoni Cek Bahan Pokok di 2 Pasar Tradisional, Ada Kabar Menggembirakan
Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni saat mengecek harga bahan pokok di Pasar Tradisional Palimo dan Pasar Lemabang, Palembang pada Minggu (15/10). Foto: Dokumentasi Humas Pemprov Sumsel

jpnn.com, PALEMBANG - Penjabat Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni memiliki sejumlah program prioritas, salah satunya terkait pengendalian inflasi.

Karena itu, untuk memastikan harga bahan pokok stabil, Pj Gubernur Agus Fatoni turun langsung ke Pasar Tradisional Palimo dan Pasar Lemabang, Palembang pada Minggu (15/10).

Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan harga bahan pokok secara langsung ke pedagang.

Dia menyampaikan dari pengecekan akan dijadikan bahan pengambilan kebijakan dalam pengendalian inflasi daerah.

"Kunjungan ini untuk memastikan harga bahan pokok dalam rangka penanganan inflasi," kata Fatoni.

Berdasarkan hasil pemantauannya di Pasar Palimo Palembang, sejumlah harga daging mengalami penurunan.

Hal ini bisa dilihat dari harga daging ayam yang sebelumnya seharga Rp 35 ribu/kilogram menjadi Rp 30 ribu/kilogram.

"Alhamdulillah untuk harga daging, baik itu daging ayam maupun daging sapi, daging kambing turun. Begitu juga dengan harga telur hari ini stabil," ungkap Fatoni.

Pj Gubernur Agus Fatoni menyampaikan kabar menggembirakan saat mengecek harga bahan pokok di 2 pasar tradisional

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News