Pj Gubernur Al Muktabar Dorong Masyarakat Kembangkan Inovasi Teknologi Sektor Pangan

jpnn.com, RANGKASBITUNG - Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar mendorong masyarakat dan generasi muda agar mulai melakukan inovasi teknologi dalam bidang pangan dari hulu sampai hilir.
Sebab, banyak dampak positif yang dirasakan masyarakat dengan pemanfaatan teknologi tersebut.
Hal tersebut disampaikan Pj Gubernur Al Muktabar seusai membuka acara gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) ke-XVIII 2024 Tingkat Provinsi Banten yang dilaksanakan di depan Pendopo Bupati Lebak, Rangkasbitung, Selasa (7/5).
Al Muktabar menyampaikan perkembangan teknologi saat ini harus bisa dioptimalkan sebagai sarana meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
Apalagi dengan memanfaatkan teknologi, setiap aktivitas kita bisa lebih mudah dan efisien.
"Begitu juga pada sektor pangan yang harus bisa disentuh oleh teknologi. Dari mulai hulu, seperti penyiapan pupuk dan penyiapan lahan, dan selanjutnya pada saat masa panen, pascapanen sampai pada tahapan produksinya," ujar Al Muktabar dalam keterangan yang diterima, Rabu (8/5).
Saat ini, lanjut Al Muktabar, anak-anak muda di Provinsi Banten sudah banyak yang mulai melakukan inovasi teknologi dalam bidang pangan.
Contohnya yang dipamerkan di TTG, seperti ada inovasi pembuatan pupuk cair, percepatan pengolahan tempe, daur ulang sampah, panel surya dan sebagainya.
Pj Gubernur Banten Al Muktabar memastikan pemda terus mendorong berbagai inovasi teknologi yang bsia langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Makin Mahal, Bawang Ikut-ikutan
- Harga Minyak Goreng dan Bawang Makin Tinggi, Komoditas Pangan Lain Fluktuatif
- Bupati Pessel Instruksikan Pengawasan Harga Pangan Selama Ramadan
- Wali Kota Agustina Dampingi Wamentan Sudaryono Tinjau Operasi Pasar di Semarang
- Wamentan: Pengusaha FOMO Naikkan Harga Pangan Terancam Pidana & Masuk Neraka
- Mentan Temukan Hal Mengejutkan saat Sidak Bahan Pangan di Pasar Lenteng Agung, Jaksel