PKB Ajak Semua Parpol Legowo soal PBB
Senin, 18 Maret 2013 – 23:39 WIB
JAKARTA - Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Malik Haramain menyatakan, partainya dari awal menyerahkan sepenuhnya status Partai Bulan Bintang (PBB) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Karenanya, PKB mengajak semua partai legowo dengan keputusan KPU menetapkan PBB sebagai peserta Pemilu. Saat disinggung mengenai PBB yang meminta tambahan waktu terkait penyerahan Daftar Calon Sementara (DCS) Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPR dan DPRD, Malik berpendapat, sebaiknya tidak ada pemberian tambahan waktu. Sebab menurutnya, jika ada pemberian tambahan waktu maka hal itu akan mengganggu pelaksanaan tahapan selanjutnya. "Sebagai partai mestinya PBB sudah siap dengan caleg-calegnya sejak awal," pungkasnya.
"Sejak awal sikap kita tentang PBB tergantung KPU. Kalau KPU tidak kasasi maka PBB diloloskan sebagai peserta Pemilihan Umum 2014. Ya, saya kira semua partai harus menerima keputusan KPU," ujar Malik melalui pesan singkat, Senin (18/3).
Pria yang duduk di Komisi II DPR itu pun menyatakan bahwa PKB tidak menganggap PBB sebagai pesaing. "Sama sekali tidak. Meski sama-sama partai berbasis agama, tapi basis pemilih atau konstituen PKB berbeda dengan PBB," terangnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Malik Haramain menyatakan, partainya dari awal menyerahkan sepenuhnya status Partai
BERITA TERKAIT
- Real Count Pilkada Purwakarta 2024: Anne Ratna Mustika Berat, Lihat Itu Aksi Dedi Mulyadi
- Optimistis Pilkada Jakarta 2 Putaran, BePro Siap All Out Menangkan Ridwan Kamil-Suswono
- Pilgub Jakarta: Pramono Menang di 5 Kota dan 1 Kabupaten, Ini Angkanya
- Pakar Prediksi Putaran Kedua Pilgub Jakarta Bakal Sengit
- Jika Pilkada Jakarta 2 Putaran, RK-Suswono Berpeluang Menang
- Pramono Mendeklarasikan Kemenangan, Tim RIDO Bilang Tak Resmi