PKB Cari Berkah dengan Bantu Korban Banjir

PKB Cari Berkah dengan Bantu Korban Banjir
PKB Cari Berkah dengan Bantu Korban Banjir
JAKARTA - Forum Silaturahmi Istri (FSI) anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) di DPR tak tinggal diam merespon banjir yang melanda Jakarta. FSI-FPKB pun turun langsung menyalurkan bantuan untuk warga yang menjadi korban banjir di Ibu Kota.

"Kali ini kita memberikan bantuan ke beberapa tempat yang terkena banjir di Ibukota, di antaranya di daerah Kalibata, Rawajati, Cawang, Pulo Gadung," kata Ketua FSI-FPKB Ari Haryati Marwan di Jakarta, Jumat (18/1). Bantuan yang diberikan antara lain berupa susu bayi, makanan bayi, selimut, biskuit, kopi, teh, baju layak pakai, karpet dan barang-barang lainnya.

Di samping memberikan bantuan, rombongan FSI juga menyempatkan diri mengunjungi  tenda-tenda pengungsi guna menyapa dan melihat langsung kondisi warga yang menjadi korban banjir. Haryati mengakui, masih banyak kebutuhan warga korban banjir yang belum tercukupi dengan bantuan yang diberikan ini.

Bantuan dari FSI-FPKB merupakan komitmen partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu dalam membantu sesama yang tengah terkena bencana. "Semoga dengan kegiatan ini PKB mendapat berkah dan manfaat kelak," kata Roestini Muhaimin yang juga istri Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar.

JAKARTA - Forum Silaturahmi Istri (FSI) anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) di DPR tak tinggal diam merespon banjir yang melanda Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News