PKB Desak Pemerintah Tindak Importir Nakal
Kamis, 14 Maret 2013 – 11:21 WIB

PKB Desak Pemerintah Tindak Importir Nakal
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPR, Marwan Jafar, meminta pemerintah menindak oknum importir nakal yang menyebabkan kelangkaan bawang di pasaran. Menurut Marwan, permainan importir nakal itu telah menyebabkan harga pangan itu melambung sangat tinggi. Marwan juga mendorong semua stakeholder harus segera mencari solusi terbaik dari persoalan ini.
"Jika kelangkaan bawang ini disebabkan perbuatan oknum tengkulak atau importir yang melakukan penimbunan, pemerintah harus menindak tegas terhadap oknum melakukan penimbunan bawang putih itu tanpa pandang bulu," ujar Marwan, dalam siaran persnya, Rabu (13/3).
Baca Juga:
Ditambahkan, aksi importir itu bertentangan dengan Undang-undang No 5 tahun 1999 tentang Larangan Praktek Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat pasal 17 yang intinya melarang praktek monopoli. Karena itu, imbuh dia, pemerintah melalui para menteri terkait juga harus duduk bersama untuk mengantisipasi dampak buruk kelangkaan bawang yang telah merugikan rakyat banyak ini.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPR, Marwan Jafar, meminta pemerintah menindak oknum importir nakal yang menyebabkan kelangkaan
BERITA TERKAIT
- Ekonom UGM Nilai Danantara Bisa Memperkuat Transparansi Pengelolaan BUMN
- Kelola Air dengan Baik, Sampoerna Kembali Raih Sertifikasi AWS
- Ajang SBCA Mendorong Business Excellencies di Segala Aspek
- Pertama di Indonesia, Klinik Permata Wong Hadirkan Hair Transplant Tanpa Cukur
- Pengamat Sebut Peluncuran Danantara jadi Tonggak Baru Ekonomi Indonesia
- Pembentukan Danantara untuk Menguatkan Kemandirian Energi Nasional