PKB Matangkan Mahfud dan Rhoma

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD disebut semakin yakin bakal menjadi calon presiden (capres) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Menurut Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, dalam rangka menuju kursi capres itu Mahfud makin aktif melakukan sosialisasi ke berbagai daerah.
"Bukan hanya siap, beliau (Mahfud, red) sudah keliling ke daerah sosialisasi dan tentu proses itu akan berlanjut terus," kata Muhaimin di gedung DPR, Jakarta, Senin (9/9).
Selain Mahfud, kata Muhaimin, raja dangdut Rhoma Irama juga tengah dielus-elus sebagai capres PKB. Meski begitu Muhaimin menolak jika mereka disebut menggantung Rhoma dan Mahfud.
"Bukan meggantung, kan ada dua calon tinggal nanti finalisasi saja," kata Muhaimin yang juga Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) itu.
Lantas kapan capres PKB akan dideklarasikan? Muhaimin menjelaskan, PKB masih menunggu hasil pemilihan legilastif terlebih dahulu. "Deklarasinya setelah pileg," katanya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD disebut semakin yakin bakal menjadi calon presiden (capres) dari Partai Kebangkitan Bangsa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun